Abstract:
Latar Belakang : Kondisi perokomian dunia sedang mengalami goncangan yang
dirasakan oleh Negara-negara didunia. Salah satu permasalahan yang terjadi adalah
dengan adanya ketidakpastian kondisi ekonomi dunia akibat pandemi COVID-19. COVID-
19 ini menimbulkan dampak negatif kepada banyak pihak, terutama bagi kegiatan
perekonomian masyarakat dimana pertumbuhan ekonomi mengalami penurunan. Krisis
akibat pandemi COVID-19 selain membawa dampak pada penurunan kinerja keuangan,
tetapi juga dapat menyebabkan kesulitan keuangan atau yang biasa disebut financial
distress. Tujuan : untuk menganalisis pengaruh profitabilitas, leverage, likuiditas, dan
ukuran perusahaan terhadap financial distress. Jenis Penelitian : Jenis penelitian dalam
penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan sumber data menggunakan data
sekunder. Populasi dan Sampel : Populasi dalam penelitian ini adalah Perusahaan
Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi yang Terdaftar di BEI Tahun 2016-2020.
Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dan didapatkan total
sampel 65 perusahaan. Analisis: Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis
regresi logistik. Hasil : profitabilitas berpengaruh negatif terhadap financial distress.
Leverage, likuiditas, dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap financial distress.
Kata Kunci : Profitabilitas, Leverage, Likuiditas, Ukuran Perusahaan, Financial
Distress